Dear all..

Z4Comp banyak baca berita tentang keluhan batteray di Smartphone nih, ada yang terbakar lah, ada yang cepet soak lah, ada yang meledak lah. Nah, sekarang kami akan memberikan tips untuk penggunaan batterai yang aman.

So.. ambil cemilan, duduk manis, trus simak deh Tipsnya.

Batterai merupakan sumber daya yang dimanfaatkan Smartphone untuk bisa bernafas. Batterai juga bagian dari Smartphone yang paling riskan untuk rusak atau soak. Maka, agar performa batterai tetap terjaga, berikut, seperti yang dilansir Z4Comp dari Vaksin.com, Kamis (12/12/2013),ada 2 cara umum untuk merawat batterai. Yaitu Perawatan secara Fisik dan secara Non-Fisik.

Perawatan Secara Fisik :

1.       Hindari kondisi batterai berada pada suhu ekstrim.

Suhu yang tinggi merupakan salah satu faktor yang menyebabkan Thermal Runaway (reaksi kimia berkelanjutan ). Sehingga menyebabkan kandungan dalam batterai Lithium akan meleleh bahkan meledak.

Jadi, ketika dirasa sudah mendekati suhu tersebut (umumnya ditandai dengan casing yang memanas), harap hentikan sesaat kegiatan yang melibatkan Smartphone anda. Beri waktu -+5menit untuk batterai kembali ke suhu aman. (Bisa juga dengan cara mendinginkan manual)

2.       Hindari kemungkinan terjadinya hubungan singkat.

Untuk Batterai Smartphone yang dapat dilepas, harap perhatikan jangan sampai kutub-kutub pada batterai bersentuhan dengan bahan metal lainnya. Hal ini berpotensi menyebabkan Short-Circuit (hubungan pendek).

3.       Isi ulang baterai secukupnya dalam keadaan aman menggunakan perangkat yang aman.

Selalu gunakan charger asli, hal ini dimaksudkan untuk meminimalisir perbedaan tegangan yang masuk kedalam batterai sehingga baterai tetap awet dan tidak kelebihan daya. Serta ada baiknya untuk mengisi ulang baterai dalam keadaan perangkat mati atau tidak digunakan untuk meminimalisir kemungkinan terjadinya hubungan singkat pada point ke-2. 

Perawatan Secara Non-Fisik :

Perawatan secara non-fisik, umumnya adalah perawatan yang dilakukan dengan cara meminimalisir penggunaan daya pada batterai secara boros atau berlebih. Berikut beberapa tips-nya :

1.       Hindari penggunaan GPS yang berlebih. Karena GPS membutuhkan daya yang sangat besar untuk terhubung ke satelit dan bisa menguras isi batterai dengan cepat.

2.       Hindari juga penggunaan Bluetooth atau jaringan nirkabel secara berlebih. Hal ini akan membuat batterai tetap irit dan mengurangi intensitas Charging batterai.

3.       Selalu Monitor Task Manager. Program yang di tutup, sebenarnya masih menyisakan aktifitas pada background process. Pastikan juga untuk mematikan proses tersebut dalam usaha mengirit penggunaan daya pada batterai.

4.       Kurangi menginstall aplikasi dan penggunaan widget yang menarik tapi justru membebani Smartphone.

5.       Set tingkat kecerahan yang pas. Jangan terlalu terang.

6.       Gunakan Smartphone secara bijak, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Sekian tips dari kita, semoga bermanfaat dan bisa menjadi langkah awal menjadi pengguna teknologi yang bijak.